” Internship Opportunities at U.S. Companies in ASEAN”
Dengan Hormat kami teruskan informasi dari Direktur U.S. ASEAN Connect Jakarta mengenai
undangan untuk menghadiri acara Pembukaan Program Magang U.S. – ASEAN “Internship
Opportunities at U.S. Companies in ASEAN” yang akan dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal : Jum’at, 18 Mei 2018
Pukul : 14.30-18.30 WIB
Tempat : @america – Pacific Place Lantai 3, Sudirman Central Business District
(SCBD), Jl. Jend. Sudirman Kav 52-53, Senayan, Jakarta 12190
Pengenalan program magang ini bertujuan untuk memberikan informasi dan membuka
kesempatan bagi mahasiswa untuk bekerja di perusahaan milik Amerika Serikat yang berdiri di
kawasan ASEAN. Mahasiswa dapat melakukan pendaftaran terlebih dahulu melalui tautan
http://bit.ly/connectintrnship.
Demikian kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasamanya diucapkan terima kasih.