Sabtu (6/4) BEM Fakultas Ekologi Manusia (FEMA) telah melaksanakan kegiatan SAMISAENA: Kegiatan Pustaka Keliling Desa. SAMISAENA merupakan kegiatan rutin tahunan berupa bina desa di daerah sekitar lingkar kampus IPB. Sebagai fakultas yang menjadi pioneer dalam bidang ekologi manusia, kegiatan BEM FEMA tersebut menjadi wadah bagi mahasiswa untuk melaksanakan salah satu Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pengabdian. Tahun ini SAMISAENA dilaksanakan di Desa Sukawening, dengan berbagai kegiatan diantaranya literasi desa. Kegiatan tersebut  dilakukan dengan mensosialisasikan dan memperkenalkan perpustakaan yang didirikan oleh BEM FEMA melalui kegiatan mengajar di beberapa PAUD Desa Sukawening.

Sumber : BEM FEMA IPB

Kali ini SAMISAENA berkunjung ke PAUD Al-Inayah, sejumlah 15 orang anak mengikuti kegiatan dengan semangat dan penuh antusias. Kegiatan diawali dengan pengenalan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) melalui video serta penyampaian materi. Kegiatan tersebut semakin menarik dengan adanya permainan, aksi buang sampah sekitar PAUD, dan gerakan cuci tangan menggunakan sabun yang baik dan benar. Kegiatan SAMISAENA tahun ini lebih menarik lagi dengan adanya keinginan untuk mejadikan Desa Sukawening sebagai desa wisata edamame dan kegiatan sarapala (kegiatan panahan khas sunda) melalui program PHBD yang berkolaborasi dengan SUIJI dan forum pengabdian Pasca Sarjana.